TUBAN,Kongkrit.com – Hampir lebih kurang 10 tahun menderita lumpuh, Aripin umur 20 tahun Warga Desa Klotok, Kecamatan Plumpang, Kabupaten Tuban, butuh perhatian Pemerintah.
Anak ke enam dari enam bersaudara Sungguh sangat memprihatinkan kondisi keluarga pasangan Bapak Siram dan Ibu Kastumi, yang sekarang beliaunya seorang janda yang ditinggal mati suaminya beberapa tahun yg lalu.
Hasil penelusuran Media ini hari Jum’at (22/03/2019) Kondisi tempat tinggalnya sangat sederhana. kelangsungan hidup keluarga tersebut bergantung kepada ibu kastumi yang sehari harinya hanya seorang pencari gabah disawah yg habis dipanen untuk menghidupi kedua anaknya dan satu cucunya yang tinggal bersama ibu kastumi karena beberapa anaknya yang sudah menikah tidak satu rumah lagi bersama ibu Kastumi sedangkan menantu laki lakinya yang satu rumah dengan ibu kastumi juga tidak bisa berbuat banyak karena pekerjaanya hanya seorang buruh tani.
” Mohon perhatian Pemerintah kepada keluarga saya agar bisa membantu meringankan beban saya mas, ” Harapan Kastumi.
(Budi)










