Cilacap, Maspolin.id – Peringati Gerakan Nasional Pemulihan Daerah Aliran Sungai (DAS) dan HUT ke-48 Korpri tahun 2019, Babinsa Kamulyan pada Koramil 09/Kawunganten, Sertu Abdul Kholiq dan Forkopimcam Bantarsari melakukan penanaman pohon di Dusun Cikuya dan Kebogoran, Desa Kamulyan, Kecamatan Bantarsari, Cilacap, Jawa Tengah, Jumat (22/11/2019).

Kegiatan dihadiri kepala UPTD kantor instansi serta Korwil, kepala SD, SMP/MTs, dan SMA, Kepala Desa Kamulyan, Mahmud SPd dan perangkat.

Sekretaris Kecamatan Bantarsari yang juga Ketua Dewan Pengurus Korpri Kecamatan Bantarsari, Suprihationo SP mengajak agar sama-sama menjadi motivator dalam kegiatan penghijauan di lingkungan masing-masing.

“Mari sama-sama menjadi motivator dalam penghijauan di lingkungan dan di sekitar kita, agar manfaatnya dapat dirasakan masyarakat,” katanya.

Dia juga mengajak seluruh anggota Korpri di Kecamatan Bantarsari bersama-sama melaksanakan jadwal yang sudah disusun dalam rangka memeriahkan HUT ke-48 tahun 2019, sehingga bisa berjalan dengan lancar dan aman.

Usai mengikuti kegiatan, Babinsa Kamulyan, Sertu Abdul Kholiq menjelaskan, Gerakan Nasional Pemulihan DAS wajib kita sukseskan. “Selain untuk penghijauan, dengan penanaman pohon diharapkan dapat mengurangi terjadinya tanah longsor, terutama di daerah aliran sungai, seperti yang ada di Desa Kamulyan ini,” jelasnya.

Menurut Sertu Abdul Kholiq, Desa Kamulyan terdapat Bendung Kebogoran yang mengairi sawah di wilayah Desa Kamulyan maupun Bulaksari.

Kondisi DAS yang curam mengakibatkan daerah tersebut mudah terkikis.

“Semoga kegiatan ini dapat mencegah terjadinya longsor di wilayah DAS, khususnya di Dusun Cikuya, Desa Kamulyan,” pungkas dia. (Estanto)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini