Cilacap, Maspolin.id – Mendapat kuota terbanyak dalam program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) tahun 2020 di Jawa Tengah, Badan Pertanahan Nasional (BPN) Cilacap menggandeng para Babinsa jajaran Kodim 0703/Cilacap.

Hal ini untuk menyukseskan program PTSL yang mencakup wilayah Kabupaten Cilacap.

Guna menegaskan komitmen itu, Kantor Pemerintah ATR/BPN Kabupaten Cilacap menggelar pembekalan, pelantikan, dan pengambilan sumpah Panitia Ajudikasi dan Satuan Tugas Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap tahun 2020 di Favehotel Cilacap, Jawa Tengah, Rabu (15/1/2020).

Kepala BPN Cilacap Ir Yuli Mardiono MEng Sc mengatakan, PTSL merupakan program pemerintah pusat yang wajib didukung dan dilaksanakan bersama.

“Di tahun 2020 ini Kabupaten Cilacap mendapat porsi paling banyak, yaitu 212.460 bidang tanah, untuk sertifikasi sebanyak 155.370 dari total 126.000.000 bidang tanah yang ada di Indonesia,” ucapnya.

Menurut Yuli, tentu ini bukan pekerjaan mudah. “Untuk itu kita perlu dukungan dari seluruh komponen bangsa termasuk TNI- Polri dalam hal ini Babinsa dan Bhabinkamtibmas dalam pelaksanaan di wilayah pedesaan,” ungkap dia.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam satu wilayah desa/kelurahan atau nama lainnya yang setingkat, meliputi pengumpulan data fisik dan yuridis mengenai satu atau beberapa obyek pendaftaran tanah.

“Prosesnya akan dibagi menjadi 4 tahun. Untuk Kabupaten Cilacap ditargetkan setiap tahunnya 200 ribu bidang tanah sudah terdaftar,” kata Yuli.

Senada dengan Yuli, Perwira Seksi Operasi (Pasiops) Kapten Cba M Isa Saefudin menegaskan, pihaknya berkomitmen mendukung program pemerintah dalam hal ini membantu BPN Cilacap dalam melaksanakan program PTSL di seluruh wilayah jajaran.

“Kami dari Kodim 0703/Cilacap sudah menyiapkan personel Babinsa sejumlah 51 orang untuk bergabung dengan Satgas PTSL. Rencananya anggota kita akan membantu petugas pertanahan dan petugas desa, terkait PTSL di 54 desa dan 14 kecamatan yang berada di wilayah binaan kita,” tegas Isa.

Pelantikan dan pengambilan sumpah Panitia Ajudikasi dan Satuan Tugas PTSL Kabupaten Cilacap tahun 2020 oleh Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Cilacap, Yuli Mardiono.

Dalam sambutan yang dibacakan wakil bupati, Bupati Cilacap H Tatto Suwarto Pamuji mengapresiasi terbentuknya Panitia Ajudikasi dan Satuan Tugas karena melibatkan unsur Kantor Pertanahan, TNI-Polri, ASN, kepala desa, dan masyarakat.

Bupati berharap mereka dapat melaksanakan tugas dengan baik. (Estanto)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini