MASPOLIN || JOGJAKARTA – Situasi pandemi covid–19 berdampak luas terhadap kehidupan sosial, ekonomi dan budaya masyarakat , maka diperlukan upaya bersama untuk membangun ketangguhan masyarakat dimasa pandemi covid-19.
Keluarga besar alumni Akpol Tahun 1991 melaksanakan Bakti sosial kepada masyarakat yang terdampak covid-19 dalam rangka Pengabdian 29 Tahun Bataliyon Bhara Daksa di dua tempat yaitu Semanu utara dan semanu selatan.
Dalam acara ini juga menjalakan protokol kesehatan. Hal ini dilakukan sebagai upaya pencegahan penyebaran virus corona.
Koordinator Baksos di DIY, Brigjen pol I Wayan Sugiri, SH, SIK, M.Si ( KA BNNP) mengatakan, acara bakti sosial ini di adakan serentak di seluruh Indonesia oleh alumni Akpol 1991.
“Khusus di wilayah DIY, kegiatan difokuskan di wilayah Semanu. Total ada 500 paketan sembako yang diberikan kepada masyarakat,” ujarnya Senin (27/7/2020).
Dirinya menjelaskan, selain sebagai bentuk pengabdian kami agar lebih dekat diri kepada masyarakat, pelaksanaan baksos yang digelar serentak Di 34 Polda ini bertujuan untuk membantu program Pemerintah dalam menghadapi Covid-19.
“Kami berharap kegiatan ini akan menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif sehingga masyarakat akan semakin produktif sebagaimana tema yang diangkat oleh Bapak Kapolri dalam memperingati Hari Bhayangkara ke-74 yaitu kamtibmas Kondusif, Masyarakat Semakin Produktif,” harapnya.
Sementara itu Panewu Semanu Huntoro Purbo Wargono, SH mengatakan, pihaknya berterima kasih atas bantuan dari Alumni Akpol 1991 yang menyelenggarakan baksos di wilayah Semanu. Menurut dia, bantuan yang diberikan sangat bermanfaat bagi masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
YULIANTO










