TUBAN,Maspolin.id – Dalam mengantisipasi merebaknya virus corona (covid-19), polsek kota polres tuban bersama puskesmas kebon sari menggencarkan sosialisasi ke tempat swalayan Bravo Tuban.

“Sosialisasi ini kita gencarkan agar pegawai dan penggunjung swalayan tetap mewaspadai terkait virus corona. Tetapi tidak perlu takut dan panik, yang jelas harus Menjaga diri dengan cara pola hidup sehat,” tutur kepala puskesmas Dokter Hajah Lilik Khoufah.

Menurutnya, dalam sosialisasi itu pegawai dan pengunjung diajarkan bagaimana cara menerapkan pola hidup sehat, baik secara teori maupun praktik.

“Pegawai dan pengunjung di ajarkan mulai mulai dari cara mencuci tangan yang baik dan benar serta penjelasan dari puskesmas kebon sari terkait gejala dari virus tersebut,” sosialisasi tersebut sangat penting dilakukan karena agar pegawai dan pengunjung mengetahui tentang gejala-gejala dari virus itu.

Karena yang harus dijaga adalah sistem imun tubuh agar terhindar dari segala macam tubuh termasuk Corona. Maka dari itu, pihak polsek kota polres tuban berharap kepada pegawai dan pengunjung swalayan Bravo agar selalu menerapkan pola hidup sehat seperti olahraga, istirahat yang cukup dan juga menjaga kebersihan di lingkungan sekitar,” tuturnya Ipda Kusmindar Kanit Binmas.

Kegiatan sosialisasi dan penyuluhan berjalan Aman Dan Lancar sampai selesai.

Paku Alam

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini