Cilacap, Maspolin.id – Komunikasi sosial (Komsos) bagi Babinsa merupakan sarana paling efektif agar lebih dekat lagi dengan masyarakat.
Babinsa Nusawungu, Koramil 05/Nusawungu, Serka Purnomo juga melakukan itu. Dia beranjang sana melakukan komunikasi sosial di rumah Agus, warga RT 02 RW 02 Dusun Nusawungu, Desa Nusawungu, Kecamatan Nusawungu, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Kamis (7/3/2019).
“Dengan melakukan komsos, kita tingkatkan kemanunggalan TNI-Rakyat serta wawasan kebangsaan dalam memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa,” kata Serka Purnomo.
Komsos ini, imbuhnya, sebagai ajang silaturahmi antara TNI dengan elemen masyarakat, karena hal ini merupakan sarana paling efektif untuk memelihara dan meningkatkan kebersamaan guna membangun komunikasi yang dialogis, saling memberi informasi terkait perkembangan situasi yang terjadi di wilayah.
Pihaknya juga menyadari bahwa pelaksanaan Komsos merupakan tugas rutin yang dilaksanakan selaku Babinsa, mengingat Babinsa merupakan ujung tombak Satuan di lapangan.
Dengan metode ini, tuturnya, kesepahaman dan persepsi tentang pemberdayaan wilayah pertahanan di darat bersama seluruh komponen bangsa di wilayah bisa tercapai.
Purnomo membeberkan, dengan bersatu kita akan menjadi kuat dan akan lebih mudah dalam mengatasi berbagai kondisi sosial yang berkembang di wilayah.
Selaku Babinsa, dia mengucapkan terimakasih kepada seluruh elemen masyarakat yang selalu bersinergi dengan Babinsa.
Dia berharap, hubungan ini tetap terjaga dan lebih ditingkatkan.
“Apabila kita bersatu, niscaya semua persoalan bisa dipecahkan,” tandasnya. (Estanto)










