Bojonegoro,Maspolin.id – Di dampingi oleh Kanit Binmas Ipda Arifin,Kasium Aiptu Muhaimin dan Bripka Fendy, Kapolsek Sukosewu Akp Hufron nurrochim,S.H menyerahkan langsung bantuan berupa sembako kepada pimpinan pondok pesantren Al-MUTAMAKIN Dsn.Tlapak Desa Sidodadi Kec. Sukosewu Kyai Muzakir.
“Tidak banyak yang kami berikan, semoga bisa bermanfaat buat adik – adik santri di sini,” ujar Kapolsek sambil menyerahkan bantuan sembako.
Kapolsek mengatakan, kegiatan yang dilakukan ini merupakan media penyambung sekaligus mempererat tali silaturahmi antara anggota Polri dengan masyarakat khususnya pondok pesantren.
Selain itu, tambahnya, hal ini dilakukan untuk menjaga silaturahmi agar selalu terjalin dengan baik kedepannya.
Pimpinan Ponpes Al-Mutakin mengapresiasi dan berterima kasih atas bantuan yang diberikan, “Alhamdulillah kami sangat berterima kasih kepada Bapak Kapolsek sudah mau meluangkan waktunya untuk silaturahmi ke Pondok pesantren ini. Dan terima kasih atas bantuan sembakonya dari bapak Kapolres Bojonegoro, semoga bermanfaat bagi kami dan anak – anak santri semuanya.
Dan dilimpahkan pahala untuk bapak – bapak semua, dan semoga Kamtibmas jajaran Polres Bojonegoro senantiasa aman dan kondusif,” ujar Kyai Muzakir.
Yudi










