Polres Salatiga – Maspolin.id|| Tugas dan tanggung jawab anggota Polri selaku pengayom , pelindung dan pelayan masyarakat yang harus mau dan mampu untuk selalu hadir dalam kegiatan masyarakat di laksanakan oleh Bhabinkamtibmas Kutowinangun Lor Aipda Heriyanto.
Pada hari Senin ( 17 / 01 / 2022 ) Bhabinkamtibmas Kutowinangun Lor Aipda Heriyanto bersama Babinsa Sertu Sutanto memberikan pengamanan secara langsung kegiatan penyemprotan Fogging antisipasi sarang nyamuk demam berdarah tahap ke – oleh DKK Kota Salatiga di rumah warga, tempat ibadah , dan sekolahan yang berada di wilayah Rw 05 Ngentak Kelurahan Kutowinangun Lor.
Dalam kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas Kutowinangun Lor menghimbau kepada warga agar tetap menjaga kebersihan setelah pelaksanaan Fogging sehingga potensi perkembangan demam berdarah dapat diantisipasi secara maksimal.
Selain itu kepada warga Bhabinkamtibmas Kutowinangun Lor juga menghimbau untuk tetap melaksanakan Prokes antisipasi Covid 19 sehingga dapat diantisipasi terjadinya permasalahan yang dapat menggangu kesehatan dan keselamatan, hal tersebut mendapat sambutan positif dari warga dengan menyampaikan kebersediaannya.
Dihubungi ditempat terpisah Kapolres Salatiga AKBP Indra Mardiana SH SIK MSi menyampaikan apa yang telah dilakukan anggotanya adalah untuk menciptakan kondusifitas Kamtibmas di wilayah secara umum ditekankan peran aktif anggota untuk selalu memberikan arahan serta himbauan kepada masyarakat terus di tingkatkan sehingga kondusifitas wilayah dapat terwujud dengan maksimal, diharapkan dalam kegiatannya anggota tetap mengedepankan sikap santun dan humanis kepada masyarakat.
(Humas Polres Salatiga Polda Jateng )










