Bupati Humbang Hasundutan, Diwakili Kadis Sosial Berikan Batuan Kepada Warga Terkena Bencana Bajir
Humbahas, Maspolin.id—Bupati Humbang Hasundutan yg diwakili oleh Kadis Sosial bersama staf Dinas memberikan bantuan kepada warga Desa Rura Aek Sopang Kecamatan Pakkat dan warga Dusun Aek Sopang serta warga Dusun Siranggason yg mengalami kerusakan rumah akibat bencana banjir yang terjadi pada hari Selasa malam tgl 28 Januari 2020
Dalam penyerhan bantuan yang berbentuk sembako secara langsung diserahkan ke warga dan diberikan oleh Bapak Albiner Tumanggor, Bapak Tulus Hasiholan Bapak Dippos Situmorang, Bapak Erikson Situmorang, Bapak Hasanuddin Situmorang, Bapak Penneria Marbun, Bapak Sarminto Situmorang,Bapak Bonaran Marbun, Bapak Wesli Tamba, dan Ibu Sinsani Siringoringo, (31/01/2020)
Penyerahan bantuan dihadiri oleh Penjabat Kades Rura Aek Sopang Sumurung Rajagukguk, SH., Kadus Aek Sopang Juniati Silitonga, Kadus Siranggason Jaman Sihotang, Kasi Pemerintahan Panagaman Hasugian, Kaur Keuangan Managam Sihotang.
Dalam momen tersebut, Atas Nama Pemerintah Desa Rura Aek Sopang, saya Penjabat Kepala Desa menyampaikan kepada seluruh masyarakat yg terkena/terdampak musibah banjir menyampaikan agar tabah dan kuat dan jangan berputus asa, mari kita berusaha bangkit.
Lebih lanjut disampaikan, Akhir kata saya mengucapkan terimakasih sebesar-besarnya kpd Bapak Bupati,Bapak Kadis Sosial dan jajarannya,Bapak Camat Pakkat dan jajarannya,BPD Rura Aek Sopang,Karang Taruna “Bersinar”dan seluruh warga yang memberikan perhatian dan bantuan, kiranya Yang Maha Kuasa memberikan balasan bagi Bapa/Ibu/Sdr/i/. Ucap pemerintah Desa Rura Aek Sopang mengakhiri Horas..Horas..Horas.
Roganda Sianturi










