Bupati Taput dan Forkopimda Taput Tegaskan Penundaan Kegiatan yang Melibatkan Banyak Orang

Tarutung, Maspolin.id—Pernyataan Bupati Tapanuli Utara bersama Forkopimda perihal langkah-langkah yang akan diambil dalam pencegahan penyebaran Virus Covid-19 yang telah di tandatangani pada tanggal 16 Maret 2020 lalu, pada point 8 disebutkan untuk menunda kegiatan yang melibatkan banyak orang, seperti Aktivitas di rumah ibadah maupun pesta-pesta.

Tim Gugus Tugas dari TNI/Polri dan Satpol PP akan melakukan setiap hari razia untuk guna membubarkan keramaian yang masih ada, seperti hal nya warung makan, cafe-cafe dan keramaian lainnya.

Untuk pesta adat yang tidak bisa ditunda lagi dan terpaksa harus di laksanakan, Tim Gugus Tugas langsung akan turun mengawasi dan mengecek semua undangan pesta yang kemungkinan terpapar melalui pengukuran suhu dan gejala lainnya. Dan untuk berikutnya Bupati Taput dan Forkopimda menegaskan agar acara pesta ditunda hingga kondisi aman untuk Covid-19 ini.

Edison S Nababan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini