Cilacap, Maspolin.id – Sebuah kios di Jalan Ir H Juanda, Cilacap, Jawa Tengah, ludes dilalap si jago merah.

Kios yang berkonsep cafe dengan nama Pizza Saku ini terbakar sekitar pukul 23.45 WIB, Senin (23/12/2019).

Menurut saksi mata, Warno (48), yang juga pemilik kios dan tinggal persis di belakang kios yang terbakar mengatakan, awalnya dia mendengar ada suara seperti barang jatuh. “Saya pikir itu karena tikus atau kucing, sebab kios sudah tutup sekitar pukul 22.30,” ucapnya.

Namun, suara-suara itu makin sering terdengar, bahkan seperti suara ledakan cuma tidak begitu keras. Akhirnya dia mencoba melihat lewat pintu belakang kios yang sedikit bolong untuk memastikan sumber suara tersebut.

Seketika dia kaget karena api sudah membubung tinggi.

“Saya langsung cari pertolongan,” ucap Warno.

Dia mengetahui kalau sudah terbakar sekitar pukul 00.10 WIB.

Tak lama berselang, tiga unit mobil pemadam kebakaran, dua dari Pemkab Cilacap dan satu dari PT SBI (eks-Holcim), datang di lokasi kejadian.

Lokasi yang tak jauh dari Mapolres Cilacap, Rumah Sakit Islam Fatimah, serta pabrik semen PT SBI ini, tak pelak menjadi tontonan masyarakat yang kebetulan melintas di persimpangan Ngasem tersebut.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian material ditaksir sekitar Rp 5 juta lebih.

Aparat kepolisian juga berada di lokasi, seperti Halilintar, Inafis, Sabhara, petugas Polsek Cilacap Tengah, dan Satlantas yang mengatur arus lalu lintas, dibantu security PT SBI. (Awan)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini