POLDA METRO JAYA – Dalam rangka melaksanakan program salat subuh keliling (Suling), Direktur Pembinaan Masyarakat (Dirbinmas) Polda Metro Jaya Kombes Badya Wijaya beserta Jajarannya meberikan sejumlah paket sembako dari Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto di Masjid Al-Islah, Jalan Kramat Pulo Gg. 21 Kelurahan Kramat, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat, Rabu (17/1/2024).

Selain menjalankan salat subuh berjamaah, turut pula dilaksanakan penyerahan Al-quran dan 100 paket sembako dari Kapolda Metro Jaya secara simbolis dan door to door ke masyarakat.

Selain dihadiri oleh Direktur Binmas Polda Metro Jaya Kombes Badya Wijaya juga dihadiri oleh Kasubditbintibsos AKBP Sujanto, Kasat Binmas Polres Jakarta Pusat Kompol Muhibbur Rahman Al – Anwari, Kapolsek Senin AKP Bambang Santosa, dihadiri juga oleh Sekretaris Umum Da’I Kamtibmas Polda Metro Jaya KH Anshori Yakob MA, Ketua Dewan Keamanan Masjid Al – Islah Ustad Rio Firmansyah, Ketua RT 06/08 Kramat Bapak Asep, Imam Masjid H Sofyan Sani dan Para Jamaah Masjid Al-Islah.

Dalam sambutannya, Dirbinmas mengucapkan terimakasih dan syukur atas nikmat Allah, kita bisa tunaikan ibadah salat subuh berjamaah dengan jamaah masjid Al – Islah Kelurahan Kramat, Jakarta Pusat.

“Kegiatan Subuh Keliling telah dilaksanakan dalam rangka untuk lebih dekat dengan masyarakat, silahturahmi dan tentu meningkatkan nilai ibadah. Maka ajaklah keluarga ke masjid karena atas nikmat Allah keamanan dapat terwujud,” ucap Kombes Badya, Rabu (17/1/2024).

Pada kesempatan tersebut, Dirbinmas juga memberikan pesan-pesan tentang keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

“Kami menghimbau kepada seluruh orang tua agar meningkatkan pengawasannya terhadap anak-anaknya,” himbau Kombes Badya.

“Awasi anak dengan baik agar terhindar dari tawuran, minuman keras (miras) dan narkoba,”

Kombes Badya juga mengatakan, agar orang tua mengawasi anak-anaknya dalam menggunakan media sosial.

“Jika tidak diawasi dengan baik nanti besar kemungkinan anak-anak kita akan sering termakan berita hoaks dan bisa berakibat pada Tindakan yang mengarak ke kriminalitas,” ujarnya.

Setelah itu, Dirbinmas juga mewanti-wanti kepada seluruh masyarakat menjelang pemilu agar tetap guyub dan rukun.

“Bijak menerima perbedaan termasuk beda pilihan maupun berbeda partai/beda suku. Tetaplah menjaga kerukunan dalam perayaan Pemilu ini walaupun berbeda pilihan tetapi tetap Bersatu,” tutur Kombes Badya.

Sementara itu, Ketua Dewan Keamanan Masjid Al – Islah, Ustadz Rio Firmansyah mengungkapkan rasa syukur atas nikmat Allah Iman, Islam sehingga bisa salat berjamaah dengan Dirbinmas Polda Metro Jaya beserta rombongan.

“Salam dan sholawat untuk Baginda Rasulullah Muhammad SAW, serta ucapan terima kasih kepada Dirbinmas beserta rombongan karena telah hadir pada kegiatan Subuh Keliling ini,” ucap Rio.

“Kami mendoakan agar Polri sukses selalu dalam melaksanakan tugas,” tutupnya.

Humas PMJ

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini