MASPOLIN || Bojonegoro – Pencarian korban yang hanyut pada hari Kamis (28/5/2020) lalu di Desa Senganten Kecamatan Gondang Kabupaten Bojonegoro membuahkan hasil,Tim SAR gabungan berhasil menemukan korban atas nama Heru Setiawan (27) Sabtu (30/5/2020) sekira pukul 08:30 WIB pagi tadi.

Seperti yang disampaikan Agus Setiawan Kades Senganten bahwa warga dan TIM SAR terus melakukan pencarian dan alhmduliah pagi tadi korban ditemukan.

Tim SAR Gabungan yang berjumlah 170 personil, yang terdiri dari unsur BPBD, Damkar, Kodim, Polres, Brimob, Forpimcam, SAR MTA, dan Relawan dari SH Terate dan Banser Gondang juga ikut dalam pencairan beberapa hari ini.

Korban ditemukan dalam kondisi tak bernyawa pada Sabtu (30/5/2020) sekira pukul 08:30 WIB. Lokasi ditemukan korban adalah di Sungai anak Kali Pacal atau yang biasa disebut Kalimati, turut Dusun Gondang, Desa Gondang, Kecamatan Gondang yang berjarak sektar 8 kilo meter dari Tempat Kejadian Musibah (TKM)” Ucap Agus.

Agus Setiawan menambahkan Tim Medis dari Puskesmas Gondang, dengan disaksikan oleh Forpimcam Gondang, Personel BPBD Bojonegoro melakukan otopsi luar dan korban dinyatakan meninggal dunia murni disebabkan tenggelam.

“Setelah dilakukan otopsi luar oleh tim medis,jasad korban diserahkan pihak keluarga  yang berada di Dusun Tliweng, Desa Senganten untuk disemayamkan” Pungkas Kades.

(Red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini