Kapolres Humbahas AKBP Ronny Nicolas Sidabutar SH. SIK. MH Gelar Apel Pasukan Operasi Lilin Toba 2020
Doloksanggul, Maspolin.id—Kapolres Humbahas AKBP Ronny Nicolas Sidabutar SH. SIK. MH pada saat acara Gelar Apel Pasukan Operasi Lilin Toba 2020, Senin tangal 21 Desember 2020 tepat Pada Pukul 09.30 wib di Mako Polres Humbahas turut hadir Bupati Kabupaten Humbahas Dosmar Banjarnahor, SE, Ketua DPRD Kabupaten Humbahas Ramses Lumbangaol, Dandim Yang diwakili Oleh Mayor Arm. Wasno serta PJU Polres Humbahas, Kadis Perhubungan Kabupaten Humbahas, Kadis Kesehatan Kabupaten Humbahas
Kadis BPBD Kabupaten Humbahas, Kapolsek Jajaran Polres Humbahas, Danramil Jajaran Polres Humbahas, 1 Pleton Barisan Perwira, 1 Pleton Barisan TNI, 1 Pleton Barisan Polri, 1 Pleton Barisan Satpol PP dan Damkar, 1 Pleton Barisan Dinas Kesehatan, OKP, tomas, toga dan toda.
Ketika pelaksanaan Gelar Apel Pasukan Operasi Lilin Toba 2020, peserta apel memasuki lapangan diikuti pimpinan apel memasuki lapangan dan pasukan disiapkan untuk Penghormatan pasukan dilanjutkan laporan komandan apel kepada pimpinan apel dan
Perwakilan pemasangan tanda operasi mengambil tempat.
Amanat pimpinan apel, Andika bhayangkari Laporan Komandan apel kepada pimpinan apel
Penghormatan pasukan
– Doa
– Apel selesai, dan pimpinan apel meninggalkan lapangan selanjutnya komandan apel membubarkan pasukan.
Arahan yang disampaikan, Operasi lilin toba-2020 akan di laksanakan selama 15 hari, namun dalam pelaksanaan kegiatan tersebut tetap menerapka protokol kesehatan guna pencegahan penyebaran covid-19. Sehingga masyarakat dapat merayakan natal dan tahun baru dengan rasa aman dan nyaman.
Jangan sampai kegiatan perayaan natal dan tahun baru menimbulkan klaster-klaster terbaru penyebaran covid-19.
Diharapkan seluruh kasatwil mampu menentukan langkah yang tepat, sfektif dan efisien dalam berbagai potensi gangguan.

Laksanakan pengamanan secara profesional dan berikan pelayanan terbaik, serta lengkapi perlengkapan perorangan.
Dari hasil kegiatan diharapkan kepada seluruh personil agar tetap mematuhi protokol kesehatan dalam pelaksanaan Operasi Lilin Toba 2020.
Mantapkan kerjasama, sinergi, dan soliditas para pihak yang terlibat dalam pengamanan operasi lilin toba-2020
Serta tingkatkan kewaspadaan dan kesiap siagaan dalam pelaksanaan pengamanan dan antisipasi terhadap kemungkinan terjadinnya aksi teror dan kriminalitas.
Penekanan saya sebut Kapolres Humbahas AKBP Ronny Nicolas Sidabutar SH. SIK .MH untuk dipedomani guna mendukung keberhasilan dalam pelaksanaan tugas.
Joice Therling Sianturi










