Maling Kerap Beraksi, Wakil Ketua LSM Lira Himbau Kepada Warga Agar Tingkatkan Kewaspadaan

Simalungun, Maspolin.id—Ditengah maraknya wabah Covid 19 Virus Corona yang menimpa dunia dan khususnya rakyat Indonesia. Dua rumah warga yang berada di Perluasan Kampung Jawa. Kel. Perdagangan III. Kec. Bandar. Kab. Simalungun berhasil di bobol maling. Kejadian tersebut terjadi pada hari Kamis tanggal 02/04/2020. sekira pukul 04.00 Wib.

Diketahui Korban Bernama Eva (34) Tahun dan Liset (20) Tahun. Seperti biasa saat hendak membuka pintu pagi hari liset melihat pintu rumahnya sudah terbuka. pada saat itu juga Liset melihat satu unit handphone miliknya sudah Raib di bawa maling. Dirumah warga bernama Liset maling tersebut berhasil masuk dari pintu depan dengan mencongkel grendel pintu rumah korban.

Selanjutnya Korban yang mengalami nasib serupa bernama Eva (34) Tahun. Korban mengalami kerugian 2 unit handphone Xiaomi S2. Handphone F4 dan uang berkisar Rp.700.000,- (tujuh ratus ribu rupiah). Maling tersebut berhasil masuk kerumah korban Eva dengan manjat dari tembok kamar mandi belakang. menurut keterangan Eva.

Lebih kurang Pukul 09.00 Wib. Polisi Polsek Perdagangan langsung datang kelokasi kejadian perkara. dimana pihak kepolisian berjanji akan mengusut kejadian ini.

Sebelum kejadian ini hal serupa juga terjadi di warung kelontong milik Piok yang letaknya di Nagori Bandar Jawa. Kec. Bandar. Kab. Simalungun. maling berhasil menggasak hampir seluruh jualan milik korban.

Dalam hal ini Wakil Ketua/Bupati LSM Lira Mhd.Aliaman H.Sinaga angkat bicara” ditengah fokusnya warga dan pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid 19 virus corona, masih juga maling itu kerap beraksi mengasak dirumah warga yang mengalami kesulitan. saya sangat mengecam keras kelakuan maling ini semoga ALLAH SWT menyadarkannya untuk segera bertobat. ucapnya.

Selanjutnya diharapkan kepada Kepala Lingkungan Perluasan Kampung Jawa untuk melakukan monitoring Kepada warga yang baru masuk di daerahnya yang datang dari luar daerah. Dan untuk warganya agar meningkatkan kewaspadaan dirumah masing-masing dengan memastikan semua pintu dan jendela rumah tertutup dengan rapat dan terkunci agar kejadian serupa tak terulang lagi.harapnya

Lebih lanjut Ia menyampaikan bahwa Aparat Penegak Hukum agar dapat segera mengusut kasus pencurian ini yang sudah sangat-sangat meresahkan warga. tutupnya.

M.Ali.S

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini