Polresta Mojokerto- Sigap Lakukan kegiatan Pencegahan Laka Lantas Khususnya di Area Perlintasan Rel KA Jalan Raya Kota Mojokerto, Kasat Lantas Polresta Mojokerto melaksanaan survey dan koordinasi dengan pihak stasiun KA mojokerto terkait kondisi perlintasan rel KA di wilayah kota mojokerto. Sabtu (11/12/2021)

 

Dalam kesempatan ini AKP Heru Sudjio Budi Santoso, S.H. di dampingi Anggota satlantas Polresta Mojokerto Berkoordinasi dengan penjaga pintu rel KA dan Menghimbau masyarakat agar berhati-hati dengan tetap mengutamakan keselamatan berkendara saat melintas di palang pintu rel KA.

 

Kasat Lantas Mengatakan “ Kami Melakukan Kegiatan ini Beserta Anggota Bertujuan agar meminimalisir Laka Lantas yang terjadi di Area Rel KA, baik dari kesiapan Penjagaan Palang Pintu maupun Kondisi Jalan Sekitar Rel KA” Ucap AKP Heru Sudjio Budi Santoso, S.H.

 

Menambahkan Orang Nomer 1 di Korps Sabuk Putih Polresta Mojokerto “ beberapa Titik kami lakukan Pengecekan yang berpalang pintu maupun yang tidak berapalang pintu, Agar Semua Kondusif dan dapat Mengantisipasi Terjadinya Laka” Tegas Kasat Lantas.

 

Terdata di wilyah Kota Mojokerto JPL 41 Jl. Baypass, JPL 44 Jl. Bhayangkara, JPL 45 Jl. Majapahit, JPL 46 Jl. Brawijaya yang berpalang Pintu. Dan JPL 49 Jl. Kemasen, JPL 52 Jl. Sanan adalah yang tidak berpalang pintu.

 

“Selain kami lakukan Koordinasi dengan Penjaga Rel KA, kami Berserta Anggota juga Melakukan Perbaikan Jalan Rusak Yang Berada di Area Rel KA, dengan Alat dan Bahan yang kami Punya” Tutup AKP Heru Sudjio Budi Santoso, S.H. Kasat lantas Polresta Mojokerto

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini