Tuban,maspolin.id Perahu Nelayan kecil milik Pak Suntono warga Desa: Gadon Kecamatan:Tambakboyo Kabupaten: Tuban,Jawa Timur pecah dihantam ombak setinggi 2,5 meter.Jumat (19/6/2020) ucap Kang Mus
Disaat melewati jalur ombak (pembatas ombak),perahu Pak Suntono terhantam ombak tinggi,seketika itu perahu pecah dan tenggelam. Spontan saja pak suntono dan anaknya meloncat menyelamatkan diri dan berenang ketepi pantai. Sebagian warga yang melihat kecelakaan laut itu langasung membantu Pak Suntono dan anaknya, sehingga kedua nelayan tersebut bisa di selamatkan.
Proses evakuasi perahu yang tenggelam di lakukan bergotong royong serentak bersama warga nelayan lainnya agar perahu segera bisa diamankan kepinggir dan meyelamatkan mesin diesel dan peralatan lainya.
Warga Desa Gadon bersama 15 orang warga nelayan lainnya dari jam 08:15WIB menarik perahu yang tenggelam itu dengan cara tradisional pakai slambar ( tambang jangkar ). Penarikan Sedikit demi sedikit itu akhirnya perahu beserta mesin dan peralatanya bisa di naikkan kedaratan sekitar jam 10:00 WIB.
“Kami sangat prihatin dengan musibah yang menimpa Pak Suntono dan Anaknya.” Keadaan Bapak Suntono bukanlah orang mampu,secara Ekonomi sangat minus. Sekarang jangankan beli perahu lagi,buat makan saja sudah pas-pasan.katanya
“Saya selaku Ketua Rukun Nelayan beserta warga Nelayan lainya berharap bantuan berupa apapun dari pihak pemerintah daerah dan para Dermawan agar tanggap atas musibah yang dialami Pak Suntono dan Anaknya.” Ujarnya
Semoga dengan kejadian ini bisa di buat pelajaran warga nelayan di Desa kami agar berhati-hati dan waspada saat sedang melaut. Tambahnya
Lilik.s










