MASPOLIN || JOMBANG – Pengendara sepeda motor suzuki GSX R 150 terlindas ban belakang gandengan sebelah kiri, di Jalan Raya Desa Janti, Kecamatan Jogoroto, Kabupaten Jombang, Minggu (9/8/2020) sekitar pukul 13.30 WIB. Akibatnya, pemotor asal sidoarjo itu mengalami luka cukup parah pada bagian kepala dan meninggal di TKP.

Dari data yang berhasil dihimpun, pengendara motor yang tewas diketahui bernama Anas Ilham Raynaldi (22) warga Perum Sukodono Permai Blok C-15 Desa Keboagung, Kecamatan Sukodono, Sidoarjo.

Kanit Lakalantas Polres Jombang, Iptu Sulaiman menjelaskan, dari keterangan sejumlah saksi, kecelakaan itu bermula saat pengendara sepeda motor Suzuki GSX R 150 nopol W 2888 OK, berjalan dari arah timur. Begitu sampai lokasi kejadian, diduga pengendara motor kurang berhati-hati saat mendahului kiri truk tangki hino nopol N 9703 UR.

Sehingga, pengendara motor menyerempet bak gandengan belakang sebelah kiri yang berjalan searah didepannya. Sehingga, korban terjatuh dan terlindas ban belakang gandengan sebelah kiri. Akibatnya, korban mengalami luka cukup serius dan meninggal di TKP.

“Korban alami luka serius dan meninggal di TKP, yaitu pengendara motor. Akibat terlindas ban belakang gandengan sebelah kiri,” kata Iptu Sulaiman.

Sedangkan, Zainal Abidin (27) pengemudi truk gandeng asal Dusun Karangloh, Desa Dharma Camplong, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang, selamat dalam insiden kecelakaan itu dan tidak alami luka.

Selanjutnya, peristiwa kecelakaan yang diduga akibat pengendara motor kurang memperhatikan arus lalu lintas saat mendahului kiri, ditangani Unit Laka Satlantas Polres Jombang. Usai melakukan olah TKP, sepeda motor dan truk gandeng dievakuasi petugas.

“Kendaraan yang terlibat kecelakaan dan sopir truk sudah kita amankan di Satlantas Polres Jombang, untuk penyidikan lebih lanjut,” pungkas Iptu Sulaiman.

Dari informasi yang didapat, kendaraan truk gandeng sempat melarikan diri usai terlibat kecelakaan. Beruntung berhasil dikejar dan dihentikan oleh salah satu Anggota kepolisian di Pos Lalu lintas Jombang Kota.

Jajang

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini