Tuban,maspolin.id- Bhabinkamtimas bersama 3 Pilar Desa Widang melakukan pendampingan terhadap warga masyarakat dalam pelaksanaan penyuntikan vaksinasi Covid-19 yang dilakukan oleh Petugas Kesehatan, Kamis (12/08/2021).
“Kami ikuti proses Vaksinasi dari awal, mulai Meja 1 registrasi dengan menyerahkan KTP lalu disesuaikan dengan data yang telah di input. Kemudian Meja 2 untuk Screening berupa pengecekan suhu tubuh dan tekanan darah serta riwayat penyakit yang pernah atau sedang diderita,” ujar Bhabinkamtimas Bripka Karjono.
“Sedang Meja 3 adalah diperuntukkan proses penyuntikan vaksin dan terakhir Meja 4 digunakan sebagai Observasi. Setelah dilakukan Vaksin selanjutnya dilakukan observasi selama 30 menit guna mengetahui gejala – gejala yang timbul terhadap tubuh pasca dilakukan vaksin,” terang Bripka Karjono.
“Kegiatan pendampingan ini bertujuan untuk memberikan rasa nyaman dan aman kepada masyarakat yang akan mendapatkan suntikan vaksinasi,” pungkas Bripka Karjono.
Andri/Lilik.s










