Perayaan Natal OIKUMENE Kecamatan LINTONGNIHUTA ZONA III

Humbahas, Maspolin.id—Perayaan Natal Oikumene Kecamatan Lintongnihuta Zona III di laksanakan di HKI Sibuntuon, Lintongnihuta pada hari Selasa, 10 Desember 2019 berlangsung hikmat.Acara dimulai dengan barisan prosesi dari rumah St. J. Hutasoit ke Gereja HKI Sibuntuon.

Bupati Humbang Hasundutan Dosmar Banjarnahor, SE yang diwakili oleh Assisten Pemerintahan Makden Sihombing, S.Sos,MM menyampaikan salam natal kepada seluruh masyarakat Lintongnihuta dan mengajak masyarakat untuk selalu menjadi sahabat bagi sesama sesuai dengan tema natal oikumene.

Khotbah Natal yang disampaikan Hamba Tuhan Pdt. Marhasil Hutasoit, M.Th menyampaikan Firman Tuhan yang diangkat dari Yohannes 15: 14-15, mengajak semua masyarakat untuk menjauhkan rasa buruk sangka terhadap sesama tetapi marilah memperluas persahabatan dengan orang lain.

Turut hadir Kadis Kominfo Humbang Hasundutan Drs. Hotman Hutasoit, Camat Lintongnihuta Jara Trisepto Lumbantoruan, S.Pd, MM didampingi Ibu Camat, Kapolsek Lintongnihuta Iptu D. Habeahan, Ka. UPT Puskesmas Lintongnihuta, Kepala Desa dari 12 Desa yang berada di Zona III, Guru dan Siswa/i SD, SMP, SMA dan SMK serta Tokoh Masyarakat.


Frish h silaban.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini