Polsek Onan Ganjang Dan Koramil Melakukan Himbauan Kepada Masyarakat Agar Mengikuti Protokol Kesehatan

Onan Ganjang, Maspolin.id—Kehidupan Masyarakat Saat Harus Hidup Berdampingan Dengan Wabah Penyakit Covid-19 Yang Lagi Populer di Seluruh Dunia, Akibat Dampak dari Wabah Tersebut Sendi – Sendi Ekonomi Masyarakat dan Budaya Tersendat Sehingga Pemerintah Pusat dan Daerah Menganjurkan Dalam Melakoni Kehidupan Sehari – hari Masyarakat Selalu Mengikuti Protokol Kesehatan.

Polres Humbahas Melalui Polsek Kecamatan Onan Ganjang bersama Dengan Koramil ( TNI ) Melakukan Himbauan Protokol Kesehatan Kepada Masyarakat Sesusi Dengan Anjuran Dari Pemerintah Sebut Subbag Humas Polres Humbahas Bripka SB Lolo Bako.

Selanjutnya Paur Subbag Humas Polres Humbahas Bripka SB Lolo Bako Mengatakan Pelaksana Yang Bertugas Dilapangan Mewakili Personil Polsek Onang Ganjang Brigadir M. Sihotang Briptu Anri Simanullang, Bripda Carles Manalu, dan Personil Pelaksana Dari ( TNI ) Koramil Onan Ganjang di Wakili Serda Lapik

Lokasi kegiatan di Dusun II Desa Onan Ganjang Kecamatan Onan Ganjang Kabupaten Humbahas. Sabtu Tanggal 12 September 2020 Pukul 11:51 Wib Hingga Selasai.

Kegiatan yang di Laksanakan Sebagai Berikut.

Melaksanakan kegiatan patroli dialogis dengan menghimbau masyarakat agar mengikuti protokol kesehatan.

Menghimbau masyarakat agar selalu menggunakan masker/penutup mulut dan hindari kontak fisik satu sama lain minimal 1-2 meter.

Menghimbau masyarakat agar membiasakan diri mencuci tangan sehabis berkegiatan diluar rumah guna mencegah Penyebaran Covid-19.

Lamhot Silaban.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini