Pekalongan – Maspolin.id|| Menjelang Pemilu 2024, TNI – Polri di Kota Pekalongan menunjukkan komitmennya untuk menjaga netralitas, dengan mendirikan Posko Netralitas di Kawasan Monumen Djoeang 45 Kota Pekalongan, Senin 29 Januari 2024.

Posko didirikan untuk memastikan bahwa TNI-Polri Netral pada Pemilu 2024, di posko tersebut, masyarakat dapat menyampaikan aduan secara langsung dengan mendatangi Posko.

“Posko netralitas TNI-Polri didirikan di Kawasan Monumen Djoeang 45 Kota Pekalongan, yang merupakan lokasi strategis di Kota Pekalongan”.

Kapolres Pekalongan Kota, Polda Jateng AKBP Doni Prakoso Widamanto, S.I.K., melalui Ps. Kasi Humas Iptu Purno Utomo, S.H., mengatakan, Posko netralitas TNI-Polri siap menerima aduan masyarakat dengan cara langsung mendatangi Posko apabila ada anggota TNI-POLRI yang diduga tidak Netral dalam Pemilu 2024.

Personil gabungan TNI-Polri yang bertugas di Posko terdiri dari personil Propam Polres Pekalongan Kota, dan Subdenpom IV/1-2 Pekalongan.

“Posko yang didirikan adalah wujud sinergitas TNI-Polri, dalam menjaga netralitas pada Pemilu 2024″.

Humas Polda Jateng

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini