MASPOLIN || BOJONEGORO – Pelantikan 233 Calon Kepala Desa terpilih hasil Pemilihan Kepala Desa Serentak Gelombang III di Kabupaten Bojonegoro Jawa Timur, menyisakan 17 desa. Hal tersebut dilaksanakan berkaitan dengan Terhitung Mulai Tanggal (TMT) masa jabatan.

Sebelumnya bupati Bojonegoro Dr Hj Anna Mu’awanah, di tengah pandemi Corona Virus Disease (COVID-19) telah melantik secara resmi melalui Videoconference (Vidcon) sebanyak 216 Cakades terpilih yang terbagi menjadi 3 tahap pelantikan.

Sesuai data yang diperoleh,  pelantikan Kepala Desa terpilih tahap IV atau terakhir akan diikuti 17 desa dari 11 Kecamatan.

Desa yang akan mengikuti Pelantikan Kades Tahap IV di antaranya:

  1. Kecamatan Kedungadem: Desa Kedungrejo.
  2. Kecamatan Balen: Desa Mulyoagung.
  3. Kecamatan Dander: Desa Dander, Kunci, Sumodikaran, Sendangrejo.
  4. Kecamatan Ngraho: Desa Kalirejo, Klempun.
  5. Kecamatan Purwosari: Desa Tinumpuk.
  6. Kecamatan Kanor: Desa Canga’an.
  7. Kecamatan Kepohbaru: Desa Pejok.
  8. Kecamatan Ngasem: Desa Ngasem, Bandungrejo.
  9. Kecamatan Trucuk: Desa Kandangan.
  10. Kecamatan Sukosewu: Desa Sitiaji.
  11. 11. Kecamatan Sumberrejo: Desa Mlinjeng, Kayulemah.

Dalam Sambutannya Bupati Bojonegoro Mengajak Kepada Seluruh Kepala Desa Yang sudah dilantik untuk segera Melakukan Musdes Perubahan Dalam Rangka Penggunaan Dana Desa Untuk Penanganan Covid 19.

“Saya Berharap Kepada Seluruh Kepala Desa Yang sudah Dilantik untuk segera melaksanakan Musdes Perubahan Dalam rangka Penggunaan Dana Desa Untuk penanganan Covid 19, katanya.

Pelantikan Berjalan Dengan Lancar dengan harapan Kades yang sudah dilantik bisa segera Bekerja sesuai tupoksi masing masing.

AGUS

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini