MASPOLIN || Bojonegoro – Pria paruh baya yang sedang menggali sumur di Dusun Tawang, Desa Tlogoaji Kecamatan Sumberrejo Kabupaten Bojonegoro tertimbun tanah pada hari Minggu (19/7/2020) Lalu. Sudah ditemukan oleh tim Gabungan Damkar Bojonegoro dalam keadaan meninggal dunia, Sekitar Pukul 09.00 WIB Pada (21/7/2020).
Korban atas nama Saki (42), warga Desa Megale, Kecamatan Kedungadem, Kabupaten Bojonegoro tersebut tertimbun saat bekerja menggali sumur.
Pencarian jasad korban sempat menjadi tontonan warga sekitar, Karena Tim BPBD Damkar Bojonegoro terpaksa menggunakan alat eksavator hingga tiga hari lamanya.
Mualim Kepala Desa Tlogoaji saat dihubungi membenarkan bahwa orang tertimbun tanah akibat sedang menggali sumur , Sudah ditemukan pada pagi hari tadi.
“Jasad korban sudah ditemukan dan langsung dibawa kerumah duka ” Ucap Kades
Sebelumnya ,Korban bersama beberapa orang lainnya bekerja membuat sumur kuno (sumur besar). Korban sudah berhasil menggali sekitar 9 meter dan sudah memasukkan deker (beton berbentuk bulat) dengan ukuran 50 cm sebanyak 18 biji.
Selanjunta pada sekitar pukul 15.30 WIB, korban yang masih di dalam sumur bermaksud naik ke atas untuk berhenti menggali. Namun nahas, saat hendak merangkak naik dengan alat bantu tangga, tanah yang berada di permukaan longsor dan menimpa korban yang masih di dasar sumur.
GdR










