MASPOLIN || BOJONEGORO – Setelah Sekian Lama Vakum dari Kegiatan Senam Sehat oleh Komunitas OBIC BOS yang bersekretariatan di Desa Ngulanan Kecamatan Dander Yang dikarenakan adanya Pandemic Covid 19, hari ini Sabtu 6 Juni 2020 Obick BOS Kembali Melaksanakan Senam Sehat Bersama tentunya Dengan Mematuhi Protokol Kesehatan Yang Sudah Ditentukan Oleh Pemerintah Kabupaten Bojonegoro.

Dalam kegiatan senam Bersama edisi perdana Selama Vakum beberapa minggu ini, Komunitas senam Bersama Obic BOS di lakukan dengan cara unik yaitu dengan menggunakan Kostum Gamis.

Jolali Selaku salah satu Pengurus Komunitas BOS mengatakan, kegiatan perdana ini sengaja dengan memakai Kostum Gamis Karena Selain Perdana Mengawali senam juga Masih dalam rangka Halal Bihalal Lebaran.

“Kita sengaja Suruh menggunakan Kostum Gamis karena Selain senam, kegiatan ini juga kita sisipkan kegiatan Halal Bihalal  karena masih dalam suasana lebaran, Ujar Jolali.

Ditempat yang sama, Pak Rio Gik selaku Sesepuh Dari Komunitas BOS menyampaikan Bahwasannya Perdana senam ini juga ada acara pisah sambut instruktur senam yang lama, karena Ada Kegiatan Lain.

“Di perdana Kegiatan Senam Bersama Ini juga kita adakan acara pisah sambut instruktur senam yang dulunya Mbak Handayani, Dari Desa Trucuk sekarang Diganti oleh Mbak Dian dari Madean, Karena Mbak Handayani ada pekerjaan lainnya, Ujar Pak Rio Gik.

“Selamat Jalan Mbak Handayani dan Terima kasih atas Apa yang diberikan oleh Komunitas Obick BOS selama Ini, dan jika ada kesalahan dan kekurangan dari pengurus dan anggota Obick BOS kami mohon maaf yang sebesar besarnyq, dan tak lupa juga saya ucapkan selamat Datang Buat Mbak Dian semoga betah di Komunitas Obick BOS ini, Tambah Pak Rio.

Hingga berita ini di tulis kegiatan Senam Sehat perdana OBICK BOS masih berlangsung dengan Menggunakan Protokol Kesehatan dan Himbauan yang sudah di tentukan Oleh Pemerintah.

GONDRONG

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini